Otomotifnews.com – Kendati berstatus rookie, Celestino Vietti berhasil merebut pole position seri pertama Kejuaraan Dunia Moto2 2022 usai menjadi yang tercepat di kualifikasi GP Qatar, Sabtu (5/3/2022).
Baru sekira empat menit kualifikasi pertama (Q1) berlangsung, Bo Bendsneyder (Pertamina Mandalika SAG Team), Lorenzo Dalla Porta (Italtrans Racing Team), dan Marcos Ramirez (MV Agusta Forward Team), langsung menempati tiga besar.
Waktu lap 1 menit 59,749 detik yang dibuat Bendsneyder ini bertahan hingga sekira tujuh menit menjelang finis Q1. Barry Baltus (RW Racing GP) dan Albert Arenas (GasGas Aspar Team) masing-masing berhasil merangsek ke P2 dan P3.
Sekira dua menit berselang, Fermin Aldeguer (Speed Up Racing) berhasil menggeser Bendsneyder untuk merebut P1 setelah mampu melesat 0,059 detik lebih cepat.
Namun flying lap yang dilakukan Arenas pada menit-menit akhir berhasil membuatnya merebut P1 dengan unggul hanya 0,319 detik atas Aldeguer yang harus puas di P2. Bersama Bendsneyder dan Baltus, keempat pembalap ini pun melaju ke Q2.
Di Q2, pembalap senior Sam Lowes (Elf Marc VDS Racing Team) langsung memimpin waktu lap pada awal sesi.
Namun, menjelang pertengahan sesi berdurasi 15 menit tersebut, pembalap rookie Filip Salac (Gresini Racing Moto2) melesat ke P1 diikuti Cameron Beaubier (American Racing) di P2.
Pada saat bersamaan, bendera kuning (yellow flag) muncul akibat kecelakaan yang dialami Somkiat Chantra (Idemitsu Honda Team Asia) di sektor dua Sirkuit Internasional Lusail. Dalam tayangan ulang terlihat pembalap asal Thailand tersebut seperti kehilangan grip ban belakang saat keluar dari sebuah tikungan ke kanan. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui seperti apa kondisi Chantra.
Menjelang akhir sesi Q2, pembalap rookie lainnya Pedro Acosta (Red Bull KTM Ajo) juga mengalami kecelakaan di Tikungan 16. Juara dunia Moto2 2021 itu terlihat kehilangan kendali bagian depan-bawah (front end) motornya. Namun, kondisinya dikabarkan baik-baik saja.
Kurang dari lima menit menjelang kualifikasi berakhir, posisi lima besar masing-masing ditempati Salac, Beaubier, Tony Arbolino (Elf Marc VDS Racing Team), Lowes, dan rookie Celestino Vietti (Mooney VR46 Racing Team).
Sekira 2,5 menit sebelum Q2 berakhir, Sam Lowes kemudian menghentak dengan menembus waktu lap tercepat sepanjang dua hari Moto2 Qatar dengan 1 menit 58,905 detik.
Drama pun terjadi pada akhir Q2. Tim steward dari FIM membatalkan waktu lap Sam Lowes karena pembalap asal Inggris itu melibas batas lintasan (track limit) di Tikungan 15.
Alhasil, pole position pun jatuh ke tangan Celestino Vietti. Pembalap asal Italia berusia 21 tahun itu mencetak waktu lap 1 menit 59,082 detik yang dibuatnya pada lap terakhir, ketujuh. Bagi Celestino Vietti, inilah pole position pertamanya di kelas Moto2.
Hasil Kualifikasi Moto2 Qatar :
sumber : motorsport.com
More Stories
Lorenzo Savadori Lanjut Jadi Test Rider Aprilia untuk Dua Tahun Ke Depan
MotoGP Valencia Terancam Batal Sirkuit Ricardo Tormo Rusak Parah
Aldi Satya Mahendra Turut Meramaikan Penentuan Juara Umum di Yamaha Sunday Race 2024 Mandalika