Otomotifnews.com – Supri Helmet Galeri, memiliki banyak sekali koleksi helm kesayangan, yang juga menjadi lahan bisnis bagi Supri, selaku pemilik Supri Helmet Galeri Service.
Berbagai merk dan jenis helm dikoleksinya. NHK GP Pro, menjadi pilihan Supri pemilik Supri Helmet Galeri, karena helm ini, tentu saja memiliki perjalanan sejarah yang sangat kental, bagi Supri selaku pemiliknya. Sehingga helm yang disulap oleh Ireng Dof asal Kota Magelang, berhasil membuat Supri jatuh hati, pada NHK GP Pro miliknya.
Baca Juga : Supri Helmet Gallery Kisah Perjalanan Sang Legenda Helm
“Pertama kali saya memiliki helm ini, pada tahun 2019. Kemudian di repaint oleh salah satu helmet painting terkenal, mas Bendol. Ini adalah ownernya Ireng Dof Design, Magelang. Dan yang sudah cukup dikenal di kota Magelang”. Ungkap Supri.
Supri juga membuat helm tersebut, bukan tanpa alasan. Karena kecintaannya pada salah satu pembalap Super Bike, Alvaro Bautista, membuat Supri menjadikan helm maskotnya memiliki motif Alvaro Bautista.
“Saya terinspirasi dari pembalap Superbike Alvaro Bautista, dan keinginan saya menjadikan salah satu helm icon saya, di salah satu salah satu koleksi saya dan helm ini, sangat bagus ketika dipakai dan nyaman, interior NHK GP PRO ini, sangat cocok buat pembalap-pembalap road race. Lanjut Supri.
“Emang sangat adem saat dipakai, bagian depan langsung terbuka. Untuk visor, viewnya sangat luas dibandingkan dengan helm yang lainnya, helm ini, banyak yang minat loh.. Banyak yang nanya ‘Mas helmnya dijual nggak’, saya jawab, ‘Nggak mas buat koleksi doang ini helm’ memang ini kebanggaan saya yang saya cintai”. Tutup Supri.
Penulis : Dendi Rustandi
1 thought on “NHK GP PRO Jadi Maskot Supri Helmet Galeri”