Otomotif News

Media Otomotif Indonesia

Sapi Edan Racing Team Buktikan Tahta Juara di Tengah Badai yang Menerpa

Otomotifnews.com – Sapi Edan Racing Team, yang sebelumnya viral diberitakan, berbagai media di Indonesia, di mana mobil yang membawa perlengkapan balap, seperti motor dan para pembalap juga kru, diserang oleh oknum tak bertanggung jawab di wilayah pakansari Bogor.

Hal tersebut, nampaknya tidak menjadi pengaruh yang berarti bagi Sapi Edan Racing Team asal Yogyakarta. Bagaimana tidak, dua pembalapnya melesat maju, berada di posisi terdepan, kelas wanita ajang kejuaraan Motorprix seri 3, yang diselenggarakan di sirkuit Sentul Karting – Bogor.

Eca Sabana, selaku pembalap tim Sapi Edan Racing Team, kembali menorehkan hasil, yang gemilang pada ajang kejuaraan Motorprix seri 3, kelas wanita dengan meraih podium kedua, sedangkan rekan satu timnya Endah SN, juga berhasil finish di posisi kelima.

Dari podium yang diraih Eca Sabana menjadikan dirinya menduduki Posisi pertaman di klasemen Motorprix kelas Matic Wanita. Dimana Koizumi menjadi pelontar kecepatan yang paling menjadi favorit para pembalap Sapi Edan Racing Team. Di setiap penampilannya Koizumi selalu mendukung dan memberikan apresiasi kepada Sapi Edan Racing Team.

Prestasi gemilang tersebut, tentu menjadi kebanggaan tersendiri, bagi dua pembalap yang tengah diterpa badai dan ujian tersebut, sebelum race dimulai.

motorprix seri 3
Endah SN

“Alhamdulillah, kami tetep bisa juara, meskipun mental pasti down saat kejadian pengrusakan mobil itu terjadi”. Ungkap Endah SN.

Baca Juga : Rusak Parah! Armada Sapi Edan Racing Team Dirusak Oknum Tak Bertanggung Jawab Hingga Ada Pembacokan

“Endah waktu kejadian itu, ada di lokasi sempat terdengar suara tembakan, tapi kita nggak berani buka pintu, pokoknya ada yang suara ribut-ribut juga di bawah. karena di hotel cuma ada Endah, Egi sama Eca. Kita takut banget, yang ada di pikiran kita cuma, Selamatin ya Allah… Mudah-mudahan kita selamat. Nah, setelah ribut-ribut itu selesai. Tambah Endah.

“Lalu kami keluar kamar, pas turun ke bawah kami lihat kaca pada pecah, sama resepsionis hotel bersimbah darah, di bagian leher dan lengan, terkena luka bacok, awalnya kami nggak tahu sih, kalau mobil dan motor kami dirusak. Tapi setelah dikasih tau, kami lihat kondisi mobil, yang udah rusak cukup parah. Sempat takut, tapi hal tersebut tidak menjadikan kami surut untuk mengikuti Motorprix seri 3 ini. Kami tetap ingin, balap dan kami akan buktikan, bahwa kami tetap mampu menjadi juara, di tengah ujian yang telah menimpa kami”. Terang Endah SN kepada Otomotifnews.com

Baca Juga : Pakai Koizumi RSV7B Eca Sabana Buktikan Yang Terbaik di Kelas Wanita One Prix Seri II Tasikmalaya

Rasa bangga dan haru, tentu menjadi kebanggaan tersendiri, bagi Sapi Edan Racing Team, yang telah mampu menghadapi ujian, dengan besar hati. Prestasi yang gemilang yang dicapai, oleh para pembalapnya.

Dari sini, kita bisa melihat, bahwa Sapi Edan Racing Team, tidak hanya mampu melewati berbagai rintangan di atas sirkuit, namun Sapi Edan Racing Team, juga mampu menghadapi ujian, yang tengah menimpanya.

Selamat Sapi Edan Racing Team!

Penulis : Dendi Rustandi